Senin, 21 Juni 2010

GAME 3 : MEMORI LANSIA

Alat yang dibutuhkan :
• 1 Kantong kain besar, warna gelap.
• 1 lembar kertas putih, 1 spidol untuk masing-masing grup.
• Benda-benda yang ada di sekitar kita misalnya : SPIDOL, PENSIL, CUTTER, JEPIT RAMBUT, SENDOK, GARPU, SISIR, OBENG, ODOL, SHAMPOO, WAFER, dst. Semua benda ini di CATAT panitia, dan dimasukkan ke kantong besar tsb.

Peserta :
• Dibagi beberapa kelompok jumlahnya SAMA, misal : 10 orang tiap kelompok.
• Seorang ketua kelompok diberi 1 Spidol dan 1 kertas putih.

Cara bermain :
• Setiap kelompok dipersilakan maju ke depan, mendekat pemegang 1 kantong besar.
• Semua anggota diberi kesempatan melihat ke dalam kantong besar, MENGHAFALKAN apa benda-benda yang ada di dalam kantong – dilarang bersuara / berkata-kata. Kira2 5 menit saja.
• Setelah itu kelompok dipersilakan ke tempat lain, tugasnya MENULIS SEMUA BENDA yang dilihatnya. Kelompok ke dua diberi kesempatan yang berikutnya. Demikian seterusnya semua kelompok diberi kesempatan melihat dan menulis.

Peraturan :
• Setelah selesai semua, misal 30 menit, dikumpulkan hasil TULISAN ketua kelompok.
• Dibacakan di depan semua peserta, BENDA-BENDA yang ditulis tiap kelompok.
• Kelompok yang menulis BENDA2 dengan tepat terbanyak, pemenangnnya.

Perolehlah hikmat, perolehlah pengertian, jangan lupa,
dan jangan menyimpang dari perkataan mulutku. (Amsal 4:5)

Tidak ada komentar: